dinpmd.bojonegorokab.go.id - Dalam rangka kegiatan Monitoring dan Evaluasi pelaksanaan program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL) Desa Jenjang S2 di Universitas Sebelas Maret (UNS), Kemendesa PDTT bekerjasama dengan Pemkab Bojonegoro dan UNS melalui program Akademi Desa menggelar Kuliah Umum dengan Tema "Strategi Pemberdayaan Desa Untuk Mewujudkan Generasi Emas Indonesia" bertempat di Universitas Sebelas Maret pada Jumat (25/08/2023).

Koordinator RPL Desa UNS, Prof. Dr. Sarwanto, S.Pd., M.Pd. dalam laporannya menyampaikan bahwa kegiatan ini diikuti oleh 5 fakultas yang menyelenggarakan program RPL Desa yaitu Program Studi S2 Teknologi Pendidikan, S2 Sosiologi, S2 Penyuluhan Pembangunan, S2 Teknik Sipil dan S2 Agribisnis yang tengah bersiap menyambut Semester genap.

“Pada tahun 2023 ini, UNS sebagai salah satu anggota Perguruan Tinggi untuk Desa (Pertides) bekerjasama dengan Kemendes PDTT dan Pemerintah Kabupaten Bojonegoro sudah menyelenggarakan kegiatan akademik 1 Semester” ungkapnya.

Ia menyampaikan bahwa sebanyak 110 Mahasiswa telah menempuh kegiatan akademik perkuliahan dan menyusun Draft Proposal untuk Tesis pada Semester 1, bahkan beberapa Mahasiswa telah melaksanakan Seminar Proposal dan Bimbingan.

Selanjutnya, Kepala BPSDM PMDDTT, Prof. Dr. Luthfiyah Nurlaela, M.Pd. selaku Narasumber pada Kuliah Umum dalam sambutannya menyampaikan bahwa ada empat materi penting yang akan disampaikan dalam Kuliah Umum.

“Secara cepat akan saya sampaikan materi pada hari ini, yaitu pertama tentang Strategi Kebijakan Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa, yang kedua tentang Strategi Kebijakan Penguatan Kelembagaan Ekonomi di Desa, selanjutnya Peluang dan Tantangan dalam Pembanguna Desa, serta Sinergitas dan Kolaborasi dalam Pembangunan Desa” tegasnya.

Ia menyampaikan bahwa mengacu pada arahan Presiden dalam RPJMN Tahun 2020-2024, bahwa pencapaian Visi 2045 melalui transformasi Ekonomi didukung oleh hilirisasi industri dengan memanfaatkan empat kata kunci strategi.

“empat kata kunci yang akan menjadi acuan strategi di dalam Pembangunan dan Pemberdayaan Masyarakat Desa, yaitu Pembangunan SDM, Pembangunan Infrastruktur, Penyederhanaan Regulasi dan Penyederhanaan Birokrasi yang terus diperkuat yang hasilnya sudah kita rasakan sampai saat ini” tuturnya.

Sebelum mengakhiri meteri, Perempuan yang aktif menjabat Kepala BPSDM PMDDTT Kemendes PDTT tersebut juga berpesan agar Mahasiswa tetap tekun karena tantangan ke depan akan semakin berat, harus sesuai dengan standar Pendidikan Tinggi dan harus yakin bisa melewati itu semua.

“Satu semester sudah terlampaui dan semua mata kuliah lulus, boleh bangga hari ini sudah menyelesaikan seminar proposal Tesis, itu merupakan pencapaian yang kita harus bangga untuk memberikan motivasi pada diri kita sendiri, tapi ada tantangan yang jauh lebih besar di depan, harus optimis, tekun dan jaga passionnya, karena dengan tantangan yang lebih berat tapi saya yakin Bapak Ibu bisa melampauinya dengan baik” tegasnya.

 Simak Video lengkapnya di Channel Akademi Desa melalui Link berikut ini :

https://youtube.com/live/pC_HDY25Xyc?feature=share


By Admin
Dibuat tanggal 31-08-2023
423 Dilihat
Bagaimana Tanggapan Anda?
Sangat Puas
83 %
Puas
0 %
Cukup Puas
0 %
Tidak Puas
17 %